APEL GELAR PASUKAN KESIAPSIAGAAN SATLINMAS SE-KECAMATAN PONCOWARNO DALAM PENGAMANAN PILKADA TAHUN 2020
APEL GELAR PASUKAN KESIAPSIAGAAN SATLINMAS SE-KECAMATAN PONCOWARNO DALAM PENGAMANAN PILKADA TAHUN 2020
Pelaksanaan Gelar Pasukan Satlinmas se-Kecamatan Poncowarno dalam rangka peningkatan kesiapsiagaan Satlinmas Kabupaten Kebumen pada pengamanan Pilkada Tahun 2020 di Halaman Kecamatan Poncowarno (13/10/2020
Pelaksanaan Gelar Pasukan Anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) dalam rangka peningkatan kesiapsiagaan Satlinmas Kabupaten Kebumen pada pengamanan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2020 di Wilayah Kecamatan Poncowarno, Kabupaten Kebumen berlangsung di Halaman Kantor Kecamatan Poncowarno, pada Selasa (13/10/2020), melibatkan Satlinmas Kecamatan dan Desa se-Kecamatan Poncowarno.
Peserta Apel Gelar Pasukan Linmas ini, diikuti oleh sebanyak 61 orang terdiri dari Unsur Polsek, Posramil, Linmas PPK, PPS dan TPS se-Kecamatan Poncowarno, hadir pula Forkopimcam Kapolsek Poncowarno (Iptu Kasimin), Anggota Posramil Poncowarno (Sertu Daryanto) beserta Aparat yang lain dan Kasi Ketentraman dan Ketertiban (Susiyanto,SE.) selaku Perwira Apel.
Selaku Pembina Apel Camat Poncowarno (M.Taufik Hidayat,AP.) menyampaikan, merasa bangga terhadap dedikasi yang tinggi, kesamaptaan dan loyalitas dari para Anggota Satlinmas dalam pengamanan Pilbup dan Wabup Kebumen Tahun 2020.
Beliau juga menyampaikan, ucapan terima kasih yang tulus atas pengabdian dan kinerja positif Satlinmas selama ini. “Saya berharap, kerja positif tersebut dapat ditingkatkan. Pesan saya, agar dalam pelaksanaan apel ini tetap mematuhi protokol kesehatan,” tuturnya.
Pada kesempatan tersebut, beliau menghimbau, “Selain Pemilu Kepala Daerah tersebut harus sukses, demokratis dan bermartabat, serta semoga berjalan dalam situasi dan kondisi yang aman dan kondusif,” ujarnya. Bahwa peran serta Satlinmas tersebut sangat penting dan strategis, dimana Satlinmas ini adalah dari, oleh dan untuk masyarakat.
Lebih lanjut dalam kesempatan tersebut, beliau berharap, agar para Satlinmas yang bertugas dapat menjalankan tugas, fungsi dan kewajibannya dengan baik. Disamping menjaga baik fisik maupun mental harus prima, sehingga siap setiap saat dibutuhkan, akan melaksanakan tugas dengan baik, cepat dan tepat dengan tetap berpedoman pada aturan yang berlaku.
Selanjutnya, dalam sambutan Bupati Kebumen yang dibacakan disampaikan, seluruh Satlinmas agar menjunjung tinggi Norma Hukum, Norma Agama dan Hak Asasi Manusia, menjunjung tinggi disiplin dan Sumpah Janji Satlinmas. Satlinmas agar melaksanakan koordinasi dan kerjasama yang baik dengan Instansi terkait, seperti PPS/PPK, Pengawas Lapangan/Panwascam, TNI dan Polri.
Selain itu, Satlinmas agar melakukan pendekatan kepada Tokoh-Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat. Berperan aktif dalam mencegah dan menyelesaikan potensi gangguan ketertiban umum dan ketentraman masyarakat dengan mengedepankan kearifan lokal.
Kemudian Anggota Satlinmas senantiasa menjaga kesehatan, dengan mematuhi protokol kesehatan, baik pada diri sendiri maupun masyarakat di sekitarnya, serta tetap menggunakan cara-cara yang humanis dalam menegakkan protokol kesehatan.
Selain itu, menurut Kepala Bidang Perlindungan Masyarakat dan Pemadam Kebakaran (Kabid Linmas dan Damkar) Satpol PP Kabupaten Kebumen (Jafar Sidik,S.Sos.) menyampaikan, sekitar materi terkait tugas dan fungsi Satlinmas dalam mengamankan Pilkada terhadap kesiapsiagaan mengawal, mengamankan dan mensukseskan Pilkada Tahun 2020.
Selanjutnya bahwa Satlinmas juga harus mempunyai jiwa keteladanan untuk memberikan contoh yang baik serta berbuat yang terbaik demi pengabdian sebagai pelindung masyarakat. Kemudian, sudah menjadi kewajaran, menjelang Pemilu, dinamika Politik akan menghangat. Begitu pula potensi gangguan keamanan juga ikut meningkat, oleh karenanya seluruh jajaran Satlinmas diminta untuk lebih meningkatkan kesiapsiagaan, menjaga ketertiban umum, ketentraman dan perlindungan kepada masyarakat serta mengantisipasi beragam kemungkinan yang akan timbul.
“Melalui Apel
Gelar Pasukan ini diharapkan Satuan Linmas Desa se-Kecamatan Poncowarno akan
semakin mantap dan menjadi lebih baik dalam menjalankan tugas tanggung jawabnya
dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban,” tuturnya. Akhirnya Satlinmas siap mengawal, mengamankan, dan
mensukseskan Pilkada Tahun 2020. (whj)