BANSOS SEMBAKO BAZNAS DAN KORPRI PROVINSI JATENG DISALURKAN BAGI WARGA PENYANDANG DISABILITAS DI DESA SOKA KECAMATAN PONCOWARNO
BANSOS SEMBAKO BAZNAS DAN KORPRI PROVINSI JATENG DISALURKAN BAGI WARGA PENYANDANG DISABILITAS DI DESA SOKA KECAMATAN PONCOWARNO
PONCOWARNO – Pendistribusian bantuan sosial dari Pengurus Baznas dan KORPRI Provinsi Jawa Tengah berupa Paket Sembako dan Dana tunai bagi 5 (lima) orang Penerima Penyandang Disabilitas di Desa Soka Kecamatan Poncowarno berlangsung di Aula Balai Desa Soka Kecamatan Poncowarno, pada hari Jum’at (24/03/2023).
Hadir pada kesempatan tersebut, Camat Poncowarno (Julin) bersama Kasi Pelayanan Umum dan Kesos (Wahjoe B.Prasetijo), Kasi Tapem (Yasinta), Kasi PM (Darmiati), TKSK (Anis Nurul Hidayat), Kades Soka (Fathul Mubin) dan Para Penerima (Penyandang Disabilitas) beserta Anggota Keluarga yang mendampingi.
Pada kesempatan tersebut, Camat Poncowarno (Julin) menyampaikan,
“Bentuk bantuan sosial ini berupa paket sembako dan berupa uang untuk penyandang disabilitas sebanyak 5 orang di Desa Soka, dengan harapan agar dapat bermanfaat dan sedikit bisa mengurangi beban kehidupan di bulan puasa Ramadhan ini,” jelasnya.
Selanjutnya, Petugas Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Kecamatan Poncowarno untuk membagikan / mendistribusikan langsung kepada para Penerima penyandang disabilitas.
Alhamdulillah, kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik, tertib, aman dan lancar.
Demikian untuk menjadikan periksa. (JOE)
Dengan Semangat Ramadhan, Kabupaten Kebumen bangkit untuk mewujudkan masyarakat Kabupaten Kebumen yang Semarak (Sejahtera, Mandiri, Berakhlak Bersama Rakyat)