PELAKSANAAN BIMTEK eHDW DAN eDMC DI PENDOPO KECAMATAN PONCOWARNO
PELAKSANAAN BIMTEK eHDW DAN eDMC DI PENDOPO KECAMATAN PONCOWARNO
Penyelengaraan Bimbingan Teknis (Bimtek) eHDW dan eDMC, diikuti oleh tidak kurang dari 35 orang, terdiri Sekretaris Desa, Kader Pembangunan Manusia (KPM), Perangkat Desa yang melek IT, Pendamping Desa (PD) dan Pendamping Lapangan Desa (PLD). Pelaksanaan Bimtek eHDW dan eDMC, bertempat di Pendopo Kecamatan Poncowarno dan Gedung Serba Guna Komplek Kecamatan Poncowarno, Senin (20/07/2020).
Pada kesempatan tersebut, Camat Poncowarno (M.Taufik Hidayat,AP.) menyampaikan dukungan dan mengapresiasi kegiatan ini dengan baik, di era millenial dengan serba digital, menggunakan Aplikasi dengan teknologi smartphone berbasis Android untuk kelancaran pelaksanaan tugas bagi Pemerintah Desa khususnya Tim Relawan Covid-19 Desa melalui jaringan nirkabel (internet). Mengakhiri sambutannya, beliau berpesan “Monggo pelatihan ini agar dapat diikuti dengan baik, karena panjenengan semua yang akan menggunakan Aplikasi tersebut”.
Dalam kesempatan ini pula disampaikan, bahwa pelatihan ini adalah merupakan kegiatan yang dilakukan dalam upaya melatih para Relawan Desa melawan Covid-19 dengan Aplikasi eDMC, oleh utusan Dispermades P3A Kabupaten Kebumen (Parno,S.IP.MM.). Kemudian kali ini juga diperkenalkan juga untuk melatih para Kader Pembangunan Manusia (KPM) Desa, yang diharapkan nantinya sebagai Petugas di Desa yang mengoperasikan Aplikasi eHDW (Human Development Worker).
Sedang Narasumber Tenaga Teknis yang kompeten dibidangnya sebagai Pelatih kegiatan Bimtek kali ini, antara lain Bapak Faturrahman yang mengampu sebagai Tenaga Ahli Tehnik Infrastruktur, dan Bapak Hartana sebagai Tenaga Ahli Pelayanan Sosial Dasar.
Pelaksanaan pelatihan (Bimtek) tersebut, dilatarbelakangi beberapa hal, diantaranya bahwa pandemi Covid-19 yang terjadi di Indonesia dengan kasus penderita semakin meningkat dan dampak yang bervariasi, Kebijakan Pemerintah untuk membentuk Tim Relawan Desa atau Gugus Tugas Penanganan dan Pencegahan Covid-19 di setiap level pemerintahan. Kemudian Aplikasi Covid-19 tersebut disediakan bagi Tim Relawan/Gugus Tugas untuk mendukung tugasnya.
Disamping itu, Aplikasi eHDW digunakan untuk membantu Kader Pembangunan Manusia (KPM) Desa dalam upaya pencegahan Stunting di desa. Dengan tujuan memfasilitasi pengumpulan data dan tugas manajemen kasus untuk HDW, dengan demikian Aplikasi ini akan membantu KPM dalam memastikan konvergensi program stunting terjadi pada sasaran 1000 HPK (1000 Hari pada usia Kelahiran). (whj)